Ini Tanggapan Kepala Satuan Kerja (Kasatker) PJN II Padang Terkait Dugaan Ketidakjelasan Pekerjaan Bronjong di Kanagarian Abai



Kepala Satuan Kerja (Kasatker) PJN II Padang Andi Mulya Rusli menyatakan akan segera menindaklanjuti laporan mengenai ketidakjelasan dan dugaan pelanggaran dalam pekerjaan bronjong di Kanagarian Abai, Kecamatan Sangir Batang Hari, Kabupaten Solok Selatan. Dalam pernyataannya, ia memastikan akan melakukan cek lapangan secara langsung untuk mengevaluasi kondisi di lokasi proyek.


“Kami berterima kasih atas informasi yang telah disampaikan oleh media dan masyarakat. Pengawasan yang dilakukan oleh masyarakat dan rekan-rekan media sangat penting bagi kami, karena media dan masyarakat adalah mitra dalam pengawasan pekerjaan yang dilakukan oleh kontraktor,” ujar Kasatker PJN II Padang.


Ia juga menambahkan bahwa setiap temuan atau laporan yang diberikan oleh masyarakat akan ditindaklanjuti dengan serius untuk memastikan bahwa setiap pekerjaan yang dilakukan sesuai dengan standar dan peraturan yang berlaku. “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas dan transparansi dalam setiap proyek yang kami kelola, demi kepentingan masyarakat luas,” tambahnya. 


Hingga berita ini tayang, redaksi masih berupaya menunggu hasil dan keterangan yang jelas terhadap pekerjaan tersebut, apakah dari Kasatker ataupun PPK 2.5. Nal Koto/ Aan

Komentar Kepala Satuan Kerja (Kasatker) PJN II Padang Terkait Dugaan Ketidakjelasan Pekerjaan Bronjong di Kanagarian Abai

Labels:

Post a Comment

[facebook]

Author Name

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.